
Bagi Anda yang telah menunggu untuk pre-order BlackBerry Priv, saat ini mungkin Anda harus menyiapkan uang Anda segera untuk mendapatkan hendset ini. Menurut iklan yang telah beredar di beberapa website menyatakan bahwa pre-order untuk ponsel Blackberry dengan OS Android akan dimulai pada hari Jumat ini, di situs resmi BlackBerry.
Sejauh ini, kita telah melihat Inggris Carphone Warehouse, dan Kanada Rogers telah menerima pre-order BB Priv. Selama beberapa minggu terakhir, smartphone ini juga telah dikabarkan akan mulai dirilis pada bulan November. Jadi, jika periode pre-order akan dimulai pada hari Jumat nanti, kemungkinan besar akan mulai dirilis kepasaran bulan November mendatang.
Sayangnya, harga dari ponsel Android pertama Blackberry tersebut masih belum di umumkan. Tapi menurut Carphone Warehouse Priv akan dijual dengan harga $ 900 dengan SIM gratis, dan Rogers akan menjual unit seharga $ 399,99 dengan kontrak dua tahun, dan $ 799,99 untuk off-kontrak. Selain itu, CEO BlackBerry John Chen juga telah berbicara tentang menjual ponsel dengan rencana angsuran.
Nah, apakah Anda berencana untuk membeli Blackberry Priv?. Jika ya, siapkan dana Anda sekarang juga untuk membawa pulang smartphone Android pertama dari Blackberry dan lakukan pendaftaran pre-order hari Jumat besok, tanggal 23 Oktober.
Sumber: mobilesyrup